Prasati Watu Ongko - Batu Angka Yang Tertulis di Air Terjun Pundak Kiwo

SPACE IKLAN
Prasati Watu Ongko - Kabupaten Magetan yang berada di kaki Gunung Lawu mempunyai daya tarik serta potensi wisata yang bisa dibilang cukup lengkap. Di kabupaten ini terdapat obyek wisata alam yang cukup terkenal seperti Telaga Sarangan, Air Terjun Pundak Kiwo, Air Terjun Desa Ngancar dan masih banyak lagi. Namun perlu Anda ketahui, selain wisata alam Kabupaten Magetan juga menawarkan wisata sejarah yang sayang untuk dilewatkan. Beberapa diantara objek wista sejarah yang dapat kita jumpai di Kabupaten Magetan adalah Monumen Soco, Candi Sadon (Reog), dan Prasasti Watu Ongko.

Ok dalam kesempatan kali ini kita akan jalan-jalan ke Prasasti Watu Ongko yang tereletak di jalur turun 3 buah obyek wisata air terjun yang berada di Magetan. Ketiga air terjun tersebut adalah Air Terjun Watu Ondo, Air Terjun Jarakan, dan Air Terjun Pundak Kiwo. Untuk mempermudah penyebutan masyarakat sekitar menamai keempat obyek wisata ini dengan nama Air Terjun Waton Jamas Ndak Tuo. Objek wisata ini berada di Desa Ngancar Kecamatan Plaosan Magetan, seitar 17 Km dari arah pusat Kota Magetan. 

Prasati Watu Ongko Magetan

Prasasti Watu Ongko terletak 500 m dari Air Terjun Pundak Kiwo. Watu Ongko itu sendiri dalam Bahasa Indonesia mempunyai arti Batu (watu) Angka (ongko). Prasasti ini merupakan prasasti peninggalan jaman Kerajaan Majapahit. Prasasti yang berupa batu tertulis ini dipercaya oleh masyarakat sekitar sebagai petilasan Eyang Ongko Wijoyo. Pada hari-hari tertentu masih banyak orang yang melakukan ritual ghaib di lokasi tersebut.
sumber gambar : http://dc242.4shared.com/
SPACE IKLAN
Judul: Prasati Watu Ongko - Batu Angka Yang Tertulis di Air Terjun Pundak Kiwo
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh camie_ayapoe

Comments
4 Comments

4 comments:

  1. Ulasan yang sangat menarik sob, jadi pengen kesana
    :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ayo kesini mas.. banyak banget loh tempat wisatanya. Thanks sobat atas kunjungannya.

      Delete
  2. Wis mrono tenan tho om??

    Keliling magetan ceritane kieh..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah belum ... hahaha..
      Iya, keliling magetan tapi sayang belum semuanya. :)

      Delete

Copyright © 2012 Ayo Mendaki Gunung.